Articles by " Browser "
Memaparkan catatan dengan label Browser. Papar semua catatan
komputer, ilmu komputer, tips dan trik, tips komputer, backpacker, travel blogger,
8 Cara Ampuh Bikin Mozilla Firefox Tambah Ngebut 275%

   Meski di versi ketiga ini pihak Mozilla mengklaim bahwa browsernya memiliki kecepatan dan performa lebih tinggi dari pendahulunya, namun cara-cara berikut ini terbukti membuat browser Firefox milikmu jadi 275% lebih ngacir.

   Buat kamu yang masih merasa internetnya kurang ngebut, cara sederhana ini bisa diaplikasikan tak lebih dari 5 menit, dan pastinya tanpa biaya alias gratis! Oke, langsung saja ini dia tutorialnya:

 

Mengaktifkan Pipelining

Pipelining Mozilla

   Biasanya saat kita mengunjungi sebuah situs, maka browser secara otomatis akan mengirim request ke server dan harus menunggu respon dari server sebelum diperbolehkan masuk ke situs tersebut. Hal inilah yang membuat kita kadang harus menunggu lama saat membuka suatu situs. Nah, dengan mengaktifkan Pipelining ini, browser akan dipaksa untuk mengirim beberapa request sebelum menerima respon dari server. Cara ini efektif untuk mengurangi waktu untuk memuat suatu laman web.

  • Buka about:config di address bar Firefox.
  • Cari network.http.pipelining dan network.http.proxy.pipelining.
  • Ubah semua value-nya ke true
  • Kemudian cari network.http.pipelining.maxrequests.
  • Ubah value-nya ke 8, klik OK.

   Perlu diinga juga bahwa tidak semua server bisa menerima Pipelining ini, dan ada kalanya justr malah memperlambat waktu memuat laman web. Kalau misal itu terjadi, cukup ubah value network.http.pipelining dan network.http.proxy.pipelining jadi false.

 

Quick Render


   Cara ini akan mempercepat proses render laman web. Caranya:
  • Buka about:config di address bar Firefox.
  • Klik kanan dimanapun di dalam jendela Firefox, pilih baru > bilangan bulat.
  • Masukkan nama content.notify.interval, klik OK.
  • Masukkan value 50000, klik OK.
  • Lanjut, klik kanan > baru > Boolean.
  • Masukkan value content.notify.ontimer, kemudian set value-nya ke true.

 

Fast Load

   Cara ini akan mempercepat proses memeat laman web.
  • Buka about:config di address bar Firefox.
  • Klik kanan > Baru > bilangan bulat
  • Masukkan value content.switch.threshold, klik OK.
  • masukkan value 250000, klik OK. 

 

No Interruptions 

   Cara ini akan mengabaikan user interface dari suatu laman web sebelum seluruh laman selesai dimuat. Cara ini bisa mengakibatkan Firefox menjadi tidak responsive selama beberapa saat, namun tak ada salahnya untuk dicoba.
  • Buka about:config di address bar Firefox.
  • Klik kanan > Baru . Boolean
  • Masukkan value content.interrupt.parsing, klik OK dan atur value-nya ke false.  

 

Block Flash

Block Flashplayer

  Suka jengkel dengan animasi flash yang tiba-tiba muncul di laman web? Sekarang kamu bisa memblokirnya dengan cara ini. Cukup download dan install ekstensi Flashblock di laman ini flashblock.mozdev.org. Sekarang kamu tak perlu kesal lagi dengan animasi flash yang mengganggu aktivitas browsingmu.

 

Menambah Cache Size

 Biasanya browser akan menyimpan cache dari sebuah situs yang dikunjungi. Tujuannya adalah agar proses memuat laman menjadi lebih cepat ketika kamu mengunjungi situs itu lagi. Nah, dengan menambah cache size ini dimaksudkan agar cache dari laman web yang tersimpan bisa lebih banyak dan otomatis bisa mengurangi waktu untuk memuat laman.
  • Buka about:config di address bar Firefox.
  • Klik kanan > Baru > Bilangan bulat.
  • ketik browser.cache.memory.capacity, klik OK.
  • Masukkan value 65536, klik OK.
  • Terakhir, restart browser. 

 

Mengaktifkan TraceMonkey 

Firefox Nightly

   TraceMonkey adalah fitur baru dari Firefox yang mengubah kode javascript menjadi sebuah kode yang lebih ringkas. Fitur ini diklaim bisa memuat laman web hingga 20x lebih cepat daripada menggunakan javascript biasa. Untuk menggunakan TraceMonkey ini kamu harus mendownload Firefox Nightly Build dahulu.

Download Firefox Nightly Build disini:

   Setelah itu install dan jalankan Firefox Nightly layaknya Firefox biasa. Kemudian ikuti cara-cara di bawah ini:
  • Buka about:config di address bar.
  • Ketikkan JIT di filter box. 
  • Kemudian cari javascript.options.jit.chrome dan javascript.options.jit.content, lalu ubah semua value-nya ke true.

 

Compress Data

   Cara lain untuk memercepat Firefox adalah dengan menginstall Toonel. Toonel adalah java applet yang akan mengarahkan trafik webmu ke server Toonel untuk kemudian dikompres, sehingga hasilnya adalah trafik web yang ringan dan cepat untuk dimuat. Kalau diperhatikan, cara kerja Toonel tak jauh beda dengan aplikasi Opera Max di Android.

   Dengan sedikit pengaturan, kamu juga bisa membuat Toonel untuk mengkompresi gambar JPEG.


Sekian tutorial dari Saya, semoga bermanfaat.



Referensi:
http://www.techradar.com/news/software/applications/8-hacks-to-make-firefox-ridiculously-fast-468317


komputer, ilmu komputer, tips dan trik, tips komputer, backpacker, travel blogger,
cara memainkan unity di google chrome

   Beberapa waktu lalu (tepatnya 24 April 2015), pengembang Browser Google Chrome sempat membuat kabar yang mengejutkan bahwa pengembang Google Chrome telah memblokir plugin Unity Web Player dari Browsernya. Selain Unity, plugin Java dan Silverlight pun juga bernasib sama.

   Hal ini tentu membuat banyak pihak kecewa karena selama ini Unity selain digunakan sebagai platform internet gaming, Unity juga banyak dipakai oleh developer game dalam menciptakan karyanya. Namun setelah sekian lama menunggu, akhirnya muncul sang penyelamat yang tak lain adalah plugin bernama GameLoad. Apa itu GameLoad?

   GameLoad berfungsi sebagai perantara antara Google Chrome dengan Unity Web Player dengan cara mengubah game berbasis Unity ke dalam sebuah link dan kemudian dikirim ke sebuah perangkat eksternal, sehingga game yang berbasis Unity tetap dapat dijalankan tanpa terganjal restriksi Google Chrome.

GameLoad - Play Unity Games

   Pada dasarnya, GameLoad tetap mampu dijalankan di broser selain Google Chrome. Hanya saja, untuk menghindari resiko plugin tidak terbaca, developer aplikasi ini tetap menyarankan untuk menginstall GameLoad di Google Chrome.


Cara menginstall GameLoad

   Berikut tutorial penginstallan dan GameLoad untuk browser Google Chrome. Untuk browser selain Google Chrome silahkan dilihat langsung di website GameLoad.

Perhatian! Pastikan browsermu sudah terinstall plugin Unity Web Player


  • Masuk ke Chrome Web Store, cari plugin GameLoad.
GameLoad - Play Unity Games

  • Download pluginnya. Setelah itu kamu akan diarahkan ke halaman untuk mendownload apikasi Gameload. kemudian download dan install aplikasinya.
GameLoad - Play Unity Games

  • Selesai!


Cara menggunakan Game Load

  • Setelah proses instalasi selesai, otomatis aplikasi GameLoad akan terbuka dengan tampilan berupa tombol click#1 dan click#2. pilih yang mana saja. Setelah itu akan muncul daftar game yang tersedia. 
GameLoad - Play Unity Games

  • Atau jika ada game lain (berbasis Unity) yang ingin kamu mainkan, cukup pergi ke situs gameflare.com kemudian cari game yang ingin kamu mainkan di kotak search.
GameLoad - Play Unity Games


  • ... Atau cukup klik kanan > Open this site in GameLoad langsung di website game yang ingin kamu mainkan. 
GameLoad - Play Unity Games


Untuk lebih jelasnya, kamu bisa melihat video tutorial ini:





Sekian dan semoga bermanfaat.



komputer, ilmu komputer, tips dan trik, tips komputer, backpacker, travel blogger,
Cara Mudah Menghemat Kuota Streaming Youtube hingga 200%

   Trend Youtube di Indonesia kian marak. Apalagi sejak awal 2016 ini banyak operator jaringan internet yang mulai menyediakan jaringan 4G LTE, ditambah trend Vlogger atau "Video Blogger" yang telah menjamur dan menjadi viral di kalangan anak muda, membuat youtube tidak lagi dianggap sekedar "aplikasi nonton video" belaka, tapi juga nyaris berubah fungsi menjadi media sosial. 

   Namun seperti yang sudah pernah Saya jelaskan pada postingan Cara Lengkap Atasi Kuota Internet yang Boros, bahwa Youtube bisa menyedot kuota hingga 50MB per menitnya. Bayangkan jika kamu membeli paket internet 2GB sementara setiap harinya kamu menonton 2 video berdurasi 10 menit di Youtube. Kira-kira berapa banyak uang yang kamu habiskan setiap bulannya hanya untuk membeli paket internet?

   Tapi kalau kamu tetep pengen nonton meski kuota hampir sekarat, berikut akan Saya bahas Cara Mudah Menghemat Kuota Streaming Youtube hingga 200% menggunakan aplikasi Opera Mini Web Browser dan Opera Max, jadi pastikan kalau kamu sudah mendownload aplikasinya di Playstore. 


Aktifkan Video Boost di Opera Mini

  • Buka Opera Mini, lalu pilih logo opera di kanan bawah. Ubah mode penghematan ke Tinggi dan pastikan fitur Video Boost sudah kamu centang.
Opera Mini Web Browser

  • Kemudian masuk ke pengaturan, pilih layout. Lalu ubah layout ke Mode Tablet.
Opera Mini Web Browser


Aktifkan Penghematan Data di Opera Max

   Opera Max adalah aplikasi manajer data dan penghemat data. Untuk mengaktifkan penghematan data Opera Max ikuti cara-cara berikut:

  • Nyalakan Opera Max. Kemudian pilih opsi pengaturan.
Opera Max

  • Pada kategori penghematan, atur penghematan data dan penghematan Wi-Fi ke tinggi.
Opera Max


   Nah, sekarang kamu bisa bebas ber-Youtube-an tanpa khawatir dengan kuota yang hampir sekarat. 


Sekian dan semoga bermanfaat.


Referensi:
https://jalantikus.com/tips/cara-streaming-youtube-hemat-kuota/
*dengan penambahan seperlunya



komputer, ilmu komputer, tips dan trik, tips komputer, backpacker, travel blogger,
Cara Memperbaiki Google Chrome Biar Browsing Makin Maknyus

   Tak perlu diragukan lagi jika Google chrome, dinobatkan sebagai salah satu browser yang paling banyak dipakai di seluruh dunia dikarenakan kecepatan dan keandalannya saat browsing. Meski sempat dikeluhkan karena google chrome mengkonsumsi banyak RAM, tapi nyatanya masih banyak orang yang mempercayakan pengalaman browsingnya ke browser rancangan Google ini. 

   Terlepas dari semua keandalannya, Google Chrome pun ternyata juga bisa "mampus" terkena serangan musuh. Crash, toolbar, iklan, dan startup pages yang dimodifikasi adalah musuh bebuyutan bagi Chrome. Kenapa? Karena mereka membebani kinerja Chrome dan otomatis akan membuat browser menjadi lelet atau malah nge-lag

   Pertanyaannya, adakah cara praktis untuk memperbaiki Chrome agar menjadi seperti baru lagi? Ada. Dan kali ini kita akan menggunakan aplikasi bernama Chrome Cleanup Tool

   Singkatnya, aplikasi ini secara otomatis akan menganalisa dan memberikan data tentang toolbar, crash, iklan, dan startup pages yang dirasa membebani kinerja Chrome. Setelah itu barulah kamu bisa menghapus "para musuh bebuyutan" Chrome dan terhindar dari lelet dan lag

Download Chrome Cleanup Tool


Chrome Cleanup Tool

Chrome Cleanup Tool

   Selain dengan Chrome Cleanup Tool, ada juga aplikasi Malwarebytes yang dapat mencari dan menemukan malware berbahaya yang tidak terhapus oleh Chrome Cleanup Tool. Malwarebytes bisa digunakan di platform Windows, Mac, Android, dan iOS. 

Download Malwarebytes


Malwarebytes


Sekian dan semoga bermanfaat.



komputer, ilmu komputer, tips dan trik, tips komputer, backpacker, travel blogger,
Facebook Notification

   Meski kini sudah banyak bermunculan aplikasi media sosial dengan berbagai keunggulan dan fitur terbarunya, namun sebagai salah satu raksasa media sosial, Facebook masih tetap digunakan oleh sebagian besar orang di seluruh dunia. Banyak alasan kenapa nanyak orang masih mengandalkan aplikasi buatan Mark Zuckeberg ini, salah satunya karena Facebook adalah lahan yang tepat untuk memulai bisnis jual beli secara online, atau istilah populernya "Toko Online". 

   Namun, karena bisnis online ini sering melibatkan banyak orang pasti ada kalanya si pengurus bisnis online ini kerepotan melihat notif dari peminat/ pembeli satu persatu. Selain membuang waktu dan tenaga, belum lagi biaya paket data/ kuota internet yang terbuang percuma hanya untuk mengecek notif-notif yang menumpuk setiap harinya.
Jadi pusing deh...
   Adakah cara untuk sedikit mengurangi kerepotan tadi? Berterimakasihlah kepada fitur SMS Facebook, sebuah fitur yang akan mengirim notifikasi Facebook ke HP dalam bentuk sms. Menariknya, fitur ini sama sekali tidak membutuhkan koneksi internet. Tapi, bagaimana cara mengaktifkannya?


Mengaktifkan Fitur SMS Facebook

  • Pertama-tama, Log-In ke Facebook dan masuk ke Pengaturan, kemudian pilih Seluler
Facebook SMS
  • Untuk mengaktifkan SMS Facebook, pilih aktifkan sms.
  • Pilih negara dan operator seluler yang kamu gunakan (Untuk sementara ini Facebook hanya terintegrasi dengan operator 3, Telkom Flexi, Smartfren, Esia, dan Indosat Ooredoo) Kemudian pilih berikutnya.
  • Langkah selanjutnya akan menyuruh kamu untuk mengirim pesan konfirmasi ke Facebook. 
Facebook SMS
  • Setelah menerima kode konfirmasi, pilih berikutnya. Selesai!


   Nah, itu tadi Cara Melihat Notifikasi Facebook Tanpa Koneksi Internet. Semoga bisa sedikit meringankan beban pikiran, tenaga, dan kuota internet bulananmu! 


komputer, ilmu komputer, tips dan trik, tips komputer, backpacker, travel blogger,
Mengatasi Tidak Bisa Browsing Padahal Koneksi Internet Stabil

   Pernah mengalami kejadian seperti ini? Tentunya sangat menjengkelkan dan membingungkan ketika browser gagal menyambung ke internet, padahal koneksi internet di tempat kita lagi ngebut-ngebutnya. Teman Saya yang pernah mengalami kejadian seperti ini bertanya kepada Saya. Dan setelah mencari kesana-kemari dengan bantuan mbah Google, akhirnya dari sebuah situs bernama kini.co.id terungkap jawaban dari masalah tadi. Tapi sebelum membahas lebih lanjut, Saya akan memberikan sedikit ulasan mengapa permasalahan ini bisa terjadi. 

   Pada umumnya, permasalahan ini bisa terjadi karena 4 hal. Pertama, karena kamu baru saja membersihkan registry Windows. Kedua, kamu tidak sengaja mematikan salah satu service dalam sistem operasi Windows. Ketiga, sistem operasi diserang oleh virus komputer. Dan keempat, windows socket PCmu tidak berjalan dengan normal. 

   Tapi, sebelum kamu keburu suudzon dengan registry komputermu, ada baiknya kita pastikan dulu kalau koneksi internetmu benar-benar stabil:
  • Buka command prompt dengan menekan tombol windows+R, lalu ketikkan cmd.
  • kemudian ketik ping www.google.com. tunggu beberapa saat hingga kamu menerima reply dari server Google. Jika tidak, berarti ada masalah pada koneksi internetmu. 
Mengatasi Tidak Bisa Browsing Padahal Koneksi Internet Stabil


   Nah, setelah memastikan kalau koneksi internetmu stabil, mari kita lanjut ke tahap berikutnya. 
  • Buka command prompt sebagai administrator. Untuk windows 8 bisa dengan klik kanan tombol start lalu pilih command prompt (admin)
  • Ketikkan command berikut: netsh int ip reset resetlog.txt ,kemudian tekan enter.
  • Setelah ada tanda konfirmasi, ketikkan lagi command berikut: netsh winsock reset. tekan enter. Jika sudah, maka akan muncul pesan seperti pada screenshot  di bawah:
Mengatasi Tidak Bisa Browsing Padahal Koneksi Internet Stabil

  • Untuk merasakan efeknya, restart komputermu. 
   Sekarang coba lakukan browsing dengan broswer yang biasa kamu pakai. Apakah sudah beres atau masih bermasalah? Jika iya, coba nonaktifkan firewall Windows dan matikan Antivirus komputermu sebelum kembali browsing.


Sekian dan semoga bermanfaat



komputer, ilmu komputer, tips dan trik, tips komputer, backpacker, travel blogger,

   Belakangan kita mengetahui kalau pengguna internet di negara Indonesia ini kian banyak jumlahnya. Menurut survey yang dilakukan oleh Markplus Insight dan majalah online Marketeers, tahun 2015 ini terdapat sekitar 100 juta pengguna internet di Indonesia. Ini menjadi bukti kalau semakin banyak masyarakat Indonesia yang melek teknologi dan melek internet.

   Hanya sayangnya, kecepatan akses internet di Indonesia masih tegolong lambat  (4.1 Mbps) dibanding negara-negara lain di kawasan Asia Tenggara, seperti Singapura (61.0 Mbps),Thailand (17,7 Mbps) dan Vietnam (13,1 Mbps). Bahkan Singapura mengalahkan Amerika (22,3 Mbps) dan Jepang (41,7 Mbps). Wow, kalau dibandingkan dengan negara kita ini saja rasanya sudah seperti langit dan bumi.

   Tapi jangan berkecil hati dulu. Seperti pepatah "Banyak jalan menuju Roma", banyak pula cara untuk mempercepat akses internet kita yang tentunya tidak memakan biaya dan mudah diterapkan. Penasaran?


Mengatur settingan PC

   Untuk basic nya, pertama-tama yang perlu dilakukan adalah mensetting hal-hal yang berhubungan dengan internet pada PCmu. Beberapa trik di sini mungkin sudah cukup umum bagi para netter, dan di sini Saya akan mengulasnya kembali. 


1. Memaksa Windows Memakai Bandwith Ekstra


   Sebagai pendahuluan, perlu kamu ketahui saat kita menggunakan sistem operasi windows, kita hanya diperbolehkan menggunakan sekitar 80% dari jumlah total bandwith yang disediakan. Alasannya ialah sisa bandwith yang 20% tadi telah digunakan untuk QoS Traffic seperti untuk Windows Update, VoIP, dll. Nah, dengan cara ini kita bisa memaksa Windows untuk menggunakan 100% dari bandwith-nya untuk kita, atau dengan kata lain kita bisa meningkatkan speed internet hingga 20%. Berikut caranya:
  • Buka Run (Windows + R)
  • Ketikkan gpedit.msc pada kotak dialog Run tadi. 
Note! dalam beberapa kasus, gpedit.msc tidak bisa ditemukan. Masalah ini bisa diatasi dengan melakukan enabling QoS Packet Scheduler. Untuk lebih jelasnya klik/tap pada tombol spoiler di bawah ini. 
  1. Buka Control Panel kemudian pilih Network Connections.
  2. Klik kanan pada network yang ingin disetting, lalu pilih Properties
  3. Di bawah tulisan This Connections use following items, beri centang pada opsi QoS Package Scheduler
  4. Klik OK
  • Pilih Local Computer Policy > Computer Configuration > Administrative Templates > Network > QoS > Packet Sheduler
  • Double click pada Reservable Bandwith
  • Pilih menu Enable, kemudian isi Bandwith Limit dengan 0
  • Pilih Apply, kemudian Restart PC untuk melihat efeknya. 


2. Mensetting Tweak Registry


   Cara ini kurang lebih hampir sama dengan yang di atas, yakni memaksa Windows menggunakan 100% bandwith-nya untuk kita sendiri. 
  • Klik Start > ketik Regedit pada search bar > tekan Enter.
  • Akses HKEY_LOCAL_MACHINE/SOFTWARE/Policies/Microsoft/Windows
  • Klik kanan folder Windows, pilih New > Key. Kemudian beri nama Key tersebut Psched
  • Klik kanan pada Psched > pilih New > DWORD (32-bit)
  • Beri nama Value tersebut NonBestEffortLimit
  • Kemudian klik kanan dan pilih Modify
  • Pilih Decimal kemudian isi value dengan 0
  • Klik OK dan Restart PC-mu. 


3. Modifikasi Settingan Tiap Port

  • Klik Start > My Computer > Klik kanan kemudian pilih Properties
  • Pilih Device Manager
  • Pilih Port (COM & LPT), kemudian double click pada masing-masing port. 
  • Pada tab Port Setting ubah bps menjadi 128000 dan ubah Flow Control menjadi Hardware
  • Lakukan di setiap port yang ada. 


4. Modifikasi File system.ini

  • Lakukan backup pada file system.ini di C:/Windows/system.ini .
  • Kemudian jalankan program Run (Windows + R).
  • Ketik system.ini, tekan Enter.
  • Hapus semua data pada file (Ctrl+a > Delete) dan ganti dengan file berikut:
; for 16-bit app support
[drivers]
wave=mmdrv.dll
timer=timer.drv
[mci]
[driver32]
[386enh]
woafont=dosapp.fon
EGA80WOA.FON=EGA80WOA.FONEGA40WOA.FON=EGA40WOA.FONCGA80WOA.FON=CGA80WOA.FON CGA40WOA.FON=CGA40WOA.FON
page buffer=100000kbps load=100000kbps download=100000kbps save=100000kbps back=100000kbps
  •  Klik File > Save

5. Mengubah Prioritas Service Provider

  • Jalankan program Run > ketik regedit > Enter
  • Akses HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Services\Tcpip\ServiceProvider
  • Ubah nilai key berikut menjadi 1
DnsPriority=1
HostsPriority=1
LocalPriority=1
NetbtPriority=1
  • Restart PC untuk merasakan efeknya. 


Mengatur Settingan DNS

   Setelah selesai mengatur settingan pada PC, sekarang kita lanjutkan ke setting DNS (Domain Name Server). Ada beberapa langkah optimalisasi yang bisa kamu lakukan dengan mudah. 


1. Menggunakan OpenDNS


   OpenDNS adalah DNS Publik yang dikenal memiliki speed yang lancar jaya. Nah, dengan mengubah DNS standar menjadi OpenDNS bisa mempercepat koneksi internet hingga 20%. 
  • Klik Start > Control Panel > Network and Sharing Center > View Network Status and Tasks
  • Klik pada koneksi yang sedang digunakan, pilih Properties
    Klik pada koneksi yang digunakan (three) lalu pilih Properties.
  • Klik tab Networking, pilih Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4) lalu pilih Properties
  • Tandai Use the following DNS server addresses kemudian isi dengan alamat DNS di bawah ini:
Preferred DNS Server: 208.67.222.222
Alternate DNS Server: 208.67.220.220
  • Atau bisa juga menggunakan DNS Google:
Preferred DNS Server: 8.8.8.8
Alternate DNS Server: 8.8.4.4
  • Klik OK


2. Mengaktifkan DNS Cache


   Saat DNS Cache aktif, maka saat kita mengunjungi sebuah situs komputer kita akan menyimpan data cache dari situs tersebut. Sehingga saat kita hendak mengunjungi situs itu lagi kita tidak perlu mendownload situs tersebut secara keseluruhan. Ini berarti sama saja mempercepat page load halaman web. 
  • Copy kode berikut ke Notepad.
REGEDIT4
[HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Services\Dnscache\Parameters]
“CacheHashTableBucketSize”=dword:00000001
“CacheHashTableSize”=dword:00000180
“MaxCacheEntryTtlLimit”=dword:0000fa00
“MaxSOACacheEntryTtlLimit”=dword:0000012d

  • Simpan dengan nama dnscache.reg. Jangan lupa atur Save as type menjadi All files
  • Simpan lalu jalankan dnscache.reg tersebut. 


Setting untuk Pengguna Internet Kabel (DSL/Broadband)


   Layanan internet dengan kabel atau DSL biasanya memiliki speed yang lumayan maknyus, tergantung dari teknologi DSL tersebut. Nah, ada sedikit trik untuk pengguna DSL yang ingin mengoptimalisasi speed internetnya. 
  • Buka Notepad, copy kode berikut:
REGEDIT4
[HKEY_LOCAL_MACHINESYSTEMCurrentControlSetServicesTcpipParameters]
“SackOpts” = dword: 00000001
“TcpWindowSize” = dword: 0005ae4c
“Tcp1323Opts” = dword: 00000003
“DefaultTTL” = dword: 00000040
“EnablePMTUBHDetect” = dword: 00000000
“EnablePMTUDiscovery” = dword: 00000001
“GlobalMaxTcpWindowSize” = dword: 0005ae4c
  • Simpan dengan nama cpip.reg, atur Save as type menjadi All files
  • Jalankan registry cpip.reg


Setting untuk Pengguna LAN

   Untuk kamu yang sering menggunakan LAN sebagai akses internet, terkadang jaringan yang kamu gunakan pun bisa melambat. Untuk mengembalika kecepatan jaringan LAN yang kamu pakai, ikuti langkah berikut:
  • Buka program Run (Windows + R) > ketik Regedit > Enter
  • Akses HKEY_LOCAL_MACHINE\Software\Microsoft\CurrentVersion\Explorer\ReneComputer\NameSpace
  • Hapus key (D6277990-4C6A-11CF-8D87-00AA0060F5BF)


Sekian dan semoga bermanfaat. 


Referensi:
http://bomtekno.com/11-cara-mempercepat-koneksi-internet-yang-terbukti-ampuh/


komputer, ilmu komputer, tips dan trik, tips komputer, backpacker, travel blogger,

   Selama ini kebanyakan pengguna internet selalu mengacu pada 3 browser terpopuler di dunia, yakni Mozilla Firefox, Google Chrome, dan UC Browser. Ketiga-tiganya juga saling bersaing untuk mendapatkan banyak pengguna di seluruh dunia. Di dunia PC ada Mozilla dan Chrome yang mendominasi, sedangkan pada gadget UC Browser paling diminati. 

   Sempat bosan dengan ketiga browser itu, Saya kemudian mencoba untuk mencari-cari browser yang tak hanya sekedar anti-mainstream, tapi juga memiliki fitur yang bisa mendukung produktivitas Saya. Sebagai alternatif sementara, saya coba menggunakan Google Chrome kemudian Saya install bermacam-macam add-ons yang menambah produktivitas. Namun akibatnya penggunaan RAM Google Chrome Saya jadi membengkak. Sempat pula game yang saya mainkan mengalami lag gara-gara saya membuka Google Chrome, padahal sebelum saya menginstall beragam add-ons tadi sama sekali tidak ada lag pada game tersebut. 


   Nah, kemudian Saya sempat tertarik pada sebuah browser yang tampilannya mirip Google Chrome. Saya coba download dan install, dan yang membuat saya kaget ternyata browser tersebut memiliki banyak fitur mulai dari Video Downloader, Adsafe, Share Page, hingga fitur yang tak umum ada pada browser seperti Media Player dan Torrent Downloader. Apa nama browser itu? namanya adalah Citrio.


Citrio,

   adalah browser generasi baru yang dikembangkan oleh Catalina Group Ltd yang dirilis pada tahun 2013. Citrio kian digemari penggunanya karena fungsi dan efisiensinya yang luas. Browser yang dikembangkan berdasarkan Chromium Open Source Project, semua fungsi dasar pada Chrome pastinya ada pada Citrio, hanya saja dengan tambahan integrated add-ons, seperti Download Manager, Proxy Manager, Torrent Manager, dll. Untuk keamanan, Citrio juga tak tinggal diam. Terpasang pula built-in Malware and Phising Protection untuk melindungi aktivitas browsing pengguna.
Screenshot Citrio 


Time to Say Goodbye for Extensions!

   Saking banyaknya ekstensi built-in yang ada, bahkan boleh dibilang pengguna tidak memerlukan download ekstensi lagi. Saat menggunakan Citrio, ucapkan selamat tinggal pada IDM, Psiphon, dan μTorrent


  • Download Manager 

   Download Manager yang terintegrasi ke browser Citrio memudahkan pengguna untuk mengakses file yang didownload langsung pada browsernya. Dilengkapi juga dengan built-in Accelerator yang memiliki cara kerja sama seperti IDM, mempercepat proses downloading hingga 500%


  • Torrent Manager

   Suka download Torrent? Gunakan ekstensi Torrent Manager pada Citrio. Ekstensi ini membuat pengguna Citrio mampu mendownload file Torrent dan magnet links tanpa butuh tambahan software dan add-ons lainnya lagi. Praktis, dan yang pasti hemat waktu dan biaya.


  • Video Downloader

   Ingin download video dari Youtube? Sekarang nggak perlu repot-repot cari Youtube Downloader. Ekstensi Video Downloader built-in Citrio akan otomatis memilih mendownload video yang kamu inginkan. Video yang didownload selalu dalam kualitas terbaik langsung ke dalam PC-mu.


  • Smart Proxy

   Lindungi privasi dan sembunyikan dirimu saat berinternet dengan Smart Proxy dari Citrio. Ada website yang tidak bisa dibuka karena di-banned pemerintah? Smart Proxy juga bisa mengatasinya!


  • Social Share

   Ada konten bagus di web, tapi repot juga kalau harus buka Twitter cuma buat nge-share satu halaman doang. Nggak usah dibikin repot kalau ada ekstensi Social Share dari Citrio. Tinggal klik, dan halaman tadi langsung muncul di timeline akun medsosmu. Praktis dan hemat waktu :)


Ringan!

   Tidak seperti Google Chrome yang mengkonsumsi banyak RAM saat dioperasikan, Citrio yang berbasis Chrome ini justru sebaliknya. Rasakan pengalaman browsing yang cepat dan nyaman hanya di Citrio tanpa khawatir dengan konsumsi RAM berlebih. 

 Download Citrio sekarang juga disini: 



Sekian dan semoga bermanfaat



komputer, ilmu komputer, tips dan trik, tips komputer, backpacker, travel blogger,
   Selama ini kita mengenal Google Chrome sebagai salah satu web browser terbaik setelah Mozilla. Tapi tahukah kamu kalau sebenarnya web browser yang satu ini juga banyak dikeluhkan karena konsumsi RAM yang rakus? Kira-kira beginilah seberapa rakusnya web browser buatan Google ini:


Apa saja faktor yang menyebabkan Google Chrome menghabiskan RAM sebanyak itu?

Penggunaan Banyak Tab

Cara Kurangi Konsumsi RAM Google Chrome Hingga 99%

   Berapa banyak kamu membuka tab dalam sekali browsing? Apakah tab tersebut kamu pakai untuk streaming video atau bermain game online
   Jawaban dari pertanyaan-pertanyaan di atas mempengaruhi banyaknya RAM yang dikonsumsi oleh Chrome, karena 1 tab oleh Chrome dihitung 1 proses. Intinya, semakin banyak tab yang kamu buka, semakin banyak pula RAM yang 'dimakan'. Begitu juga dengan aktivitas yang kamu lakukan saat browsing. Streaming video atau bermain game online akan jauh berbeda dengan hanya membaca artikel saja. 


Tab Facebook

Cara Kurangi Konsumsi RAM Google Chrome Hingga 99%

   Entah kenapa dan kampretnya, Facebook malah turut ambil bagian untuk menguras kapasitas RAM PC kita. Dan lebih kampret lagi ternyata penggunaan RAM facebook hampir menyaingi Google Chrome sendiri (sekitar 11:12 lah) seperti yang terlihat di screenshot ini:


Penggunaan Ekstensi yang Berlebihan


   Di satu sisi penggunaan ekstensi pada Chrome sangat membantu beberapa pekerjaan. Namun di satu sisi lagi penggunaan ekstensi bisa berpengaruh terhadap konsumsi RAM pada Google Chrome, dengan catatan tidak semua ekstensi membutuhkan konsumsi RAM yang banyak. Kamu bisa menonaktifkan atau menghapus ekstensi yang kamu punya lewat settings > extension > lalu pilih ekstensi yang dikehendaki. 


Membuka Banyak User Sekaligus

Cara Kurangi Konsumsi RAM Google Chrome Hingga 99%

   Google Chrome memang menyediakan fitur multi-user yang memungkinkan 2 atau lebih pengguna memakai Chrome dengan memasikkan akun Google Plus-nya masing-masing. Tapi jangan harap bisa surfing tanpa lag kalau kamu mengaktifkan banyak user dalam satu aplikasi Chrome.

Adakah cara untuk mengurangi penggunaan RAM pada Google Chrome?

   Beberapa cara sederhana di bawah ini dijamin bisa mengurangi konsumsi RAM Google Chrome hingga hampir 99%! 


1. Download Ekstensi OneTab

OneTab Extension

   Kalau aktivitas browsingmu sering membuka banyak tab, ekstensi yang satu ini wajib kamu punya. Cara kerjanya ialah mengubah tab yang telah kamu buka ke dalam satu tab saja yang berisi link-link dari tab yang kamu buka tadi. menurut one-tab.com, cara ini mampu mereduksi konsumsi RAM hingga 95%!



2. Download The Great Suspender

The Great Suspender

   Ada cara lagi untuk mengurangi konsumsi RAM pada Google Chrome, yaitu dengan mendownload ekstensi The Great Suspender. Ekstensi ini dalam durasi tertentu akan mensuspensi/ menonaktifkan tab yang terbuka secara otomatis. Yaa... Kalau diumpamakan ke PC lebih seperti hibernate lah. 


   Nah, setelah mendownload kedua ekstensi di atas, berarti kamu bisa menghemat penggunaan RAM Google Chrome-mu hingga hampir 99%. 

   Cara di atas hanya berlaku untuk PC saja. Untuk smartphone kebetulan Saya belum menemukan. Mungkin akan Saya bahas di lain kesempatan. Sekian dari Saya dan semoga bermanfaat. 

Referensi:
http://www.hostdime.com/blog/reduce-ram-google-chrome/